Share : |
---|
Sebagai wujud perhatian Walikota Medan Bapak Muhammad Bobby Afif Nasution, S.E.,M.M. kepada rumah ibadah yang ada di Kota Medan sekaligus untuk menyambut Hari Natal Tahun 2023, maka Pemerintah Kota Medan menggelar Safari Natal Tahun 2023 di Gereja Pentakosta Kristus Penuai Kel. Pahlawan Kec. Medan Perjuangan pada Minggu (12/11). Walikota Medan yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Dinas SDABMBK Kota Medan Bapak Topan Obaja Putera Ginting, SSTP hadir didampingi oleh Camat Medan Perjuangan Bapak Muhammad Pandapotan Ritonga, SSTP. Turut hadir juga Kasi Sarpras, Kasi PMK dan Kasi Kesos Kec. Medan Perjuangan, Lurah dan Kepala Lingkungan se-Kecamatan Medan Perjuangan, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan jemaat Gereja Pentakosta Kristus Penuai.
Ucapan salam disampaikan oleh Walikota Medan kepada jemaat Gereja Pentakosta Kristus Penuai. Selain pemberian bantuan dana untuk pembangunan gereja, juga diberikan bantuan berupa buku bacaan kepada Gereja Pentakosta Kristus Penuai. Diharapkan bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Medan ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan jemaat dan pelaksanaan ibadah di Gereja tersebut.